Selasa, 10 November 2009

Liptan OPT Pascapanen pada Tanaman Buah


OPT pada tanaman buah pasca panen pada umumnya adalah mikroorganisme yang menyebabkan kerusakan atau busuk.  Serangan OPT tersebut dicirikan  dengabn gejala yang muncul setelah panen seperti kulit buah berwarna coklat sampai hitam. Bila kulit buah yang sudah berubah  warna tersebut dibuka, maka permukaan daging buahnya melunak dan bahkan berair.tergantung pada tingkat kerusakan yang terjadi.  Penampilan kulit buah yang  yang demikian menyebabkan  buah tidak menarik bagi konsumen dan mempunyai nilai jual yang rendah.  Kondisi buah seperti ini sering  terlihat pada saat  buah buahan berada dalam pengangkutan., dalam kemasan,penyimpanan, pemasaran, atau ketika dalam masa kinsumsi setelah sampai ditangan konsumen.
Untuk meningkatkan kualitas produk buah perlu diperhatikan  beberapa factor, antara lain : kondisi awal kualitas kesehatan tanaman, dari komoditas buah  dilapangan, termasuk dalam penerapan  Pengendalian Hama Terpadu ( PHT), suhu dan kelembaban  saat pasca panen, cara penanganan, cara penyimpanan,transportasi dan distribusinya.  Hal tersebut merupakan  system yang terkait  satu sama lain dalam menjaga kualitas buah.
Anda ingin memiliki atau mau info lengkap silahkan Klik Link Berikut ini :